18 Januari 2022
Beasiswa Program Doktoral FISIPOL UGM – Triple Disruption dan Transformasi Kekuasaan

FISIPOL UGM mengundang talenta terbaik Indonesia untuk menjadi bagian dari upaya untuk melakukan kajian terkait revolusi digital,pandemi COVID-19,dan perubahan iklim,di bawah payung Beasiswa Doktoral FISIPOLUGM 2022: Triple Disruption dan Transformasi Kekuasaan. Calon mahasiswa Program Doktor dapat mengusulkan topik-topik riset terkait triple disruption yang sejalan dengan Program Studi yang diminati.

23 September 2021
Applications Open for the Split-Site Master’s Scholarship Program for Civil Servants Working in the Social Sector

Kesempatan emas bagi para PNS yang bekerja di sektor sosial dan ingin melanjutkan pendidikan di Australia & Indonesia: Beasiswa Split-Site Master’s Program untuk sektor sosial kini telah dibuka!

Program beasiswa hasil kerjasama Kementerian PPN/Bappenas dengan Australia Awards in Indonesia, Universitas Gadjah Mada, dan The University of Melbourne ini memberikan kesempatan kepada PNS untuk melanjutkan studi selama 1 tahun di Universitas Gadjah Mada (Indonesia), dan 1 tahun di The University of Melbourne (Australia) di tahun akademik 2022 – 2024.

Di akhir masa studi, mahasiswa akan mendapatkan dua gelar S2 yaitu Magister Sosiologi dan Master of Social Policy.

Pendaftaran dibuka hingga 29 Oktober 2021. Info lebih lanjut, kunjungi: https://www.australiaawardsindonesia.org/news/detail/244000108/applications-open-for-the-split-site-masters-scholarship-program-for-civil-servants-working-in-the-social-sector

30 Agustus 2021
[BOOK REVIEW] Melintas Perbedaan: Suara Perempuan, Agensi, dan Politik Solidaritas

Bagi saya feminisme bukan hanya sekedar persoalan gender, faham atau gerakan tetapi lebih dari itu. Ia bisa berupa ontologi, epistemologi bahkan the way of thinking yang kritis dan emansipatoris. Kali ini saya sangat kagum dengan keperempuanan Juliet Schor, seorang sosiolog kontemporer, yang lahir dan dibesarkan dalam habitus politik liberal Amerika tetapi justru menghasilkan pemikiran yang kritis terhadap American Dream. Kita tahu bahwa impian ini secara historis pengaruhnya sangat dominatif dlm setiap tahap pembangunan nasional Indonesia yg kita jalani. Untuk itu Schor berupaya merekonstruksinya baik dalam bentuk konsep lintas disiplin sekaligus menjelma menjadi gerakan sosial-politik.

9 Juni 2021
Selamat Purna Tugas Pak Soeprapto!

Rabu, 9 Juni 2021 Departemen Sosiologi UGM menyelenggarakan acara purna tugas Drs. Suprapto, S.U sebagai bentuk apresiasi atas pengabdiannya selama 38 tahun 5 bulan. Acara tersebut dihadiri oleh keluarga dan kolega Pak Suprapto selama berkarir di UGM.  Mengingat kondisi pandemi covid-19 yang masih terjadi, maka panitia pelaksana menetapkan protokol Kesehatan dengan membatasi jumlah peserta yang hadir secara luring di dalam ruangan. Namun, kondisi tersebut tidak mengurangi antusiasme peserta lain yang harus menghadiri acara secara luring melalui platform zoom dan youtube. 

Sesi pertama dibuka dengan sambutan dekan FISIPOL UGM dan ketua Departemen Sosiologi. Kemudian, acara dilanjutkan dengan talkshow bertajuk “Mendidik Dengan Hati”. Talkshow dimoderatori oleh Nurul Aini, M.Phil (Dosen Sosiologi UGM) dan siramaikan oleh Dr. Ariefa Efianingrum (Dosen UNY), Dr. Arie Sujito (Dosen Sosiologi UGM), Dr. Ir. J. P. Gentur Sutapa (Dosen Fakultas Kehutanan UGM) selaku pembicara dalam talk show yang bertajuk “Mendidik Dengan Hati”. Bahkan, untuk menambah kemeriahan acara tersebut, moderator juga memberikan kesempatan kepada peserta yang hadir secara daring. Kesempatan tersebut diberikan kepada: Prof. Partini, Endang Soelistiyowati, dan Muhammad Supraja. 

Pada akhir sesi acara, Departemen Sosiologi memberikan persembahan berupa video testimoni mengenai Pak Suprapto dan memberikan cinderamata. Penyerahan cinderamata diwakili oleh Prof. Dr. Suharko selaku ketua Departemen Sosiologi. Setelah penyerahan cinderamata, perwakilan dari mahasiswa Departemen Sosiologi menutup acara dengan mempersembahan lagu untuk Pak Suprapto.