Departemen Sosiologi UGM Mengadakan Information Session Program Beasiswa LPDP untuk Gelar Ganda/Double Degree

Yogyakarta, 15 Februari 2023-Departemen Sosiologi UGM telah mengadakan Information Session mengenai Beasiswa LPDP untuk Gelar Ganda/Double Degree. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui zoom meeting. Dalam kesempatan ini, Dr. M. Falikul Isbah, G.D.Soc., M.A (Koordinator Program Double Degree Magister Sosiologi UGM) dan Amanda Resy Prafitra, S.S., M.SocPolicy, M.A (Alumni Program Double Degree Magister Sosiologi UGM) hadir sebagai narasumber dalam menyampaikan informasi-informasi penting serta berbagi pengalaman mengenai Program Double Degree Magister Sosiologi UGM. Mahasiswa yang diterima dalam program ini nantinya akan menempuh pendidikan di dua universitas yaitu Magister Sosiologi UGM dan Master of Social Policy, the University of Melbourne, Australia.